Galeri Foto Terbaru Desain Bangunan Tampak Depan Klasik


25Bangunan bergaya klasik selalu identik dengan kesan artistik, megah, mewah dan bernilai seni tinggi yang menonjolkan profil mainan ornamen ukir. Bangunan bergaya klasik juga tidak akan tergerus oleh modernisasi jaman, dan akan tetap selalu diminati di tengah banyaknya bangunan bergaya dan berkonsep minimalis modern. Namun banyak juga bangunan yang memadukan konsep desain klasik dengan desain minimalis modern. Banyak contoh bentuk bangunan yang menerapkan konsep bergaya klasik mulai dari rumah tinggal pribadi maupun sarana umum seperti perkantoran, pertokoan, hotel, rumah sakit, ataupun tempat ibadah ( Masjid, Gereja, Pura, Vihara, Klenteng dll ). Untuk tempat ibadah, biasanya konsep desain klasik tidak lepas dari kesan tradisional yang sangat erat hubunganya dengan budaya atau adat. Secara umum, desain klasik sangat cocok diterapkan pada semua jenis bangunan dan dapat di padukan dengan konsep apapun dengan tidak meninggalkan ciri khas dan fungsi dari bangunan tesebut. lanjutkan membaca

Pilar Sebagai Simbol Kekuatan Arsitektur Bangunan


Pilar Gapura InteriorDalam desain arsitektur, pilar yang disebut juga tiang berfungsi sebagai penyangga atau penopang kekuatan struktur suatu bangunan. Banyak bahan yang dipakai untuk pembuatan pilar atau tiang mulai bahan dari kayu, besi dan kolom beton, bentuknya ada yang bulat dan juga ada yang kotak. Pemakaian unsur pilar atau tiang sudah ada sejak jaman dulu. lanjutkan membaca

Architrave Sebagai Simbol Keindahan Arsitektur Klasik


A (22)Secara umum arti architrave adalah suatu bentuk profil atau ornamen yang berupa batangan untuk membingkai kusen pintu dan jendela bangunan seperti layaknya pigura yang membingkai sebuah foto. Architrave merupakan bagian aksesoris untuk mendekorasi tampilan suatu bangunan. Fungsi utama architrave adalah untuk mempercantik  tampilan kusen, dan secara keseluruhan, tampilan dan bentuk bangunan terlihat lebih menarik. lanjutkan membaca

Bangunan Rumah Tinggal Klasik 1 Lantai + Foto


Bangunan Klasik 1 LantaiSecara umum, kebanyakan desain bangunan bergaya klasik diterapkan pada bangunan yang bertingkat 2 lantai atau lebih, baik untuk rumah tinggal, gedung maupun tempat ibadah karena akan lebih terlihat kokoh dan megah. Seperti contoh bangunan rumah tinggal maupun gedung bergaya klasik gothic yang terdapat dan tersebar di Eropa seperti negara Italia, Spanyol, Perancis maupun Yunani. Di Indonesia banyak sekali bangunan bergaya klasik kolonial peninggalan Belanda yang tinggi dan bertingkat seperti Gedung Sate Bandung, kota tua Semarang, kota tua Jakarta dan banyak lagi. lanjutkan membaca

Karya Terbaru Eksterior Bangunan Bergaya Klasik + Foto


 

Setia Clasic Decoration selalu melakukan inovasi dan kreasi dalam menghasilkan karya atau desain bangunan yang bergaya klasik dan bernilai seni tinggi untuk eksterior dan interior. Dalam menerapkan desain bangunan bergaya klasik yang penuh dengan ukiran dan profil ornament, bangunan tidak harus baru dalam artian tidak harus mulai dari pembuatan pondasi dulu. Karena bangunan lama atau bangunan yang sudah ada bisa juga dirombak dan direnovasi menjadi bangunan bergaya klasik yang penuh ukiran ornament.

lanjutkan membaca